Duh, tema ke 6 ini benar-benar bikin ketar-ketir, pasalnya saya sendiri belum begitu memahami fakta “menarik” yang ada dalam diri saya, atau bahkan mungkin memang nggak ada hal menarik dari diri saya. Tapi tetap kan, Challenge must go on ~. Karena di fikiran saya sudah terpatri bahwa “nothing special about me” Kali ini saya hanya akan menuliskan fakta-fakta sederhana dan pada umumnya saja.
Penikmat Kopi
Iya saya itu penikmat kopi, dari saya masih di tingkat sekolah menengah pertama sampai sekarang, dan jauh sebelum kopi good day bisa ditemukan di warung-warung minuman pinggir jalan seperti sekarang ini, saya selalu menyeduh serbuk kopi sachet tersebut panas ataupun dingin, pokoknya setiap kegiatan kalau ditemani si nikmat itu bawaanya santai kayak di pantai gitu. Berawal dari good day saya jadi penasaran dengan rasa-rasa kopi lainnya, mulai kopi hitam hasil sangrai dari kuali berbahan gerabah, sampai dengan varian kopi seperti mochaccino, vanilla latte, americano dan sebangsanya, di mana sekarang jenis kopi seperti ini sudah sangat mudah ditemukan di kafe-kafe jaman now. Hanya saja ada beberapa yang nggak bersahabat dengan lambung, jadi mesti dihindari. Tapi tetep aja, sih.. kepada good day aku kembali #tsah.
Mudah terbawa arus sampai benar-benar tenggelam.
Jadi, ya. Saya kalau suka sama sesuatu itu selalu totalitas [selama situasi dan kondisi mendukung juga, sih], pernah sukaaa banget baca novel fiksi, follow banyak penulis dan toko buku online biar bisa terus update novel terbaru, bahkan dulu tiap bulan bisa beli buku sampai 1 lusin dan kebaca semua. Terus pernah juga jatuh hati sama tulisan seorang travel blogger, tiap hari baca postingan dia, pagi-siang-malam, sampai benar-benar terbaca habis semua postingan di blog dia, hasilnya tiap ikut giveaway yang di-host sama ybs selalu jadi pemenang, dapat buku, kaos, oleh-oleh dari USS, kan jadi makin seneng sayanya. Kalau sekarang sih, lagi gemar banget ngumpulin kpop stuff, bukan perkara kpop-nya sih, tapi barang-barang kpop itu emang lucu-lucu, bawaannya pengen borong aja gitu, sampai rasanya saldo saya sudah nggak kuat lagi menahan beban hidup ini #halah ㅠㅠ. Dan begitulah, semua tetap ada positif-negatif nya. Positifnya saya semakin giat bekerja untuk bisa memenuhi semua keinginan dan kebutuhan saya, negatifnya.. Terkesan boros banget. Cuma ya itu tadi, harus tetap saya imbangi dengan qerja lembur bagai quda, dan pastinya saya harus paham dengan batasannya.
Stay-at-home-person.
Apa yang kamu lakukan ketika hari libur datang? Tidur, nonton film, drakor, baca buku, buka media sosial A-Z. Gitu aja terus, karena seringnya pas saya libur kerja, si kakak masih masuk sekolah karena dia libur hari jumat, sementara saya liburnya sabtu-ahad. Jadi lebih sering menghabiskan waktu di rumah, kalau pulang kerja pun saya lebih memilih untuk istirahat di rumah daripada capek jalan-jalan keliling desa. Mungkin hanya perlu menyediakan jajanan sama mainannya saja, jadi nggak berasa bosen-bosen banget di rumah.
Suka makan tapi sama sekali nggak berpengaruh sama berat badan.
Saya nggak tau fakta ini merupakan anugerah atau musibah, di sisi lain orang-orang dengan berat badan berlebih bersedia makan cuma 1 kali sehari demi mendapatkan berat badan yang ideal versi mereka. Sementara saya yang segala makanan masuk perut tapi BB nya cuma mentok di angka 45 saja. Bagaimana menurut qaqa-qaqa sekalian? Fakta ini termasuk sebagai anugerah atau musibah? Kalau saya sendiri, kadang merasa kurus banget, sampai tiap pakai baju itu nggak ada yang cocok. Tapi ya tetap disyukuri saja, sih.. yang paling penting di sini kan, mau kurus atau kelebihan BB, kita harus lebih peduli pada bagaimana agar tubuh kita selalu dalam keadaan sehat dan terawat.
Moody
Jadi seperti yang pernah saya tulis di blogpost sebelumnya dengan judul “Menyampaikan Pendapat melalui Komunikasi yang Hangat” Saya itu orangnya jarang ngomong dan paling males sama yang namanya basa-basi. Kalau pas lagi mengerjakan bagian-bagian saya di kantor gitu, saya biasanya bakalan diaaam aja kayak orang lagi ngambek, beda banget sama mereka yang multitask, di mana sambil kerja tapi mulut masih bisa komat-kamit entah itu bahas apa yang lagi hits, gosip, ataupun sekadar guyonan. Kadang kalau saya lagi diam gitu, mereka jadi nebak-nebak saya ini sebenarnya kenapa, bahkan ada teman saya yang mikir kalau saya lagi marah dan tentu mereka nggak berani buat gangguin, padahal ya lagi pengen diam aja. Terus saya juga kadang suka nggak jelas, kayak yang habis ngerjain sesuatu terus saya puas terus teriak-teriak sendiri XD, mereka kaget dong, tadi diam kayak patung eh habis itu teriak-teriak mendadak. Dan.. gampang banget terbawa suasana, jadi misal kan saya habis ketawa-ketawa, terus habis itu lihat adegan sedih di drama, langsung deh auto ikutan nangis bombay seketika, bahkan nonton adegan bahagia pun kadang saya malah mbrebes mili. Jadi intinya suasana hati ini nggak mudah buat ditebak, gonta-ganti dalam hitungan jam. Mungkin 11/12 sama yang orang bilang “baper-an”, dicolek sedikit udah mantap bilang sayang #halah.
Oke, jadi mungkin tujuan dari tim BP buat tema “5 fakta tentang diri sendiri” ini adalah, sambil nulis sambil menunjukkan Personal Branding masing-masing blogger, agar mereka lebih tahu potensi apa yang dimilikinya, tapi kalau faktanya seperti saya ini.. apa yang mau di-branding yassalam. Orang fakta pada umumnya, pun nggak jelas begini XD. Sekian tulisan kali ini.. Sampai jumpa di tema berikutnya..
#BPN30dayChallenge2018 day 6, tema; “5 Fakta Tentang Diri Sendiri”.
Aku juga nggak gemuk gemuk mbak, tapi aku anggap itu anugerah hihi. personal branding yang gagal? Mungkin aku juga iya *sambil berbaring di sudut kasur