Tampil Chic dengan Kaos

Dalam berbusana sehari-hari, siapa yang nggak pernah pakai kaos? Kaos merupakan salah satu jenis pakaian yang paling nyaman dipakai dan bisa digunakan kapan saja.
Bagi para wanita, kaos bisa jadi alternatif pakaian yang bisa digunakan dalam berbagai situasi mulai dari acara formal maupun acara santai, tentunya dengan beragam setelan seperti celana jeans, pantalon, rok, atau kulot. 

Outfit Semi Formal ke Kantor

Untuk ke kantor kamu bisa menggunakan model kaos wanita dewasa yang semi formal. Misal kaos dengan kerah sabrina. Padukan kaos ini dengan celana pantalon atau celana dengan bentuk pipa. Tambahkan asesoris seperti syal atau kalung cantik. 
(Kiri – Kanan) Model Crop – Model Batwing – Kerah Sabrina
Source: Instagram #DandanSenin
Jika ingin menggunakan kulot atau rok lebar, kamu bisa padukan bawahan tersebut dengan kaos model batwing atau kaos crop yang sedang trendy. Warna kaos juga bisa jadi panduan dalam memilih kaos mana yang tepat digunakan saat ke kantor. 


Outfit Santai saat Weekend

Saat weekend dan menikmati waktu dengan keluarga, kaos bisa jadi teman fashion yang paling pas. T-shirt dengan motif print atau Polo Shirt dengan warna-warna terang, tepat dipadukan dengan celana pendek jeans atau kulot pendek dari bahan denim. Begitu pun saat berolahraga, kamu bisa padukan kaos oblong dengan celana training atau spandex yang nyaman. Pilih bahan kaos untuk olahraga yang terbuat dari bahan yang mudah menyerap keringat dan nggak terlalu tebal.
Source: Instagram #DandanSenin

Outfit untuk Hijabers

Wanita berhijab pun tetap bisa menikmati kaos untuk paduan berbusana. Untuk yang berhijab, bisa dipilih kaos lengan panjang dengan model semi tunik atau kaos oblong lengan panjang untuk sehari-hari. Sekarang bahkan gamis pun ada yang berbahan kaos. Gamis kaos bisa dipadukan dengan outer berbentuk rompi panjang untuk menyamarkan bentuk badan, supaya lekukan tubuhnya nggak terlihat.
Bagi kamu penggemar kaos, bisa mulai mencari pilihan untuk menambah koleksimu di MatahariMall.com. Dengan pilihan kaos wanita dewasa yang beragam, mulai dari kaos oblong polos, T-shirt print, polo shirt, kaos lengan panjang, kaos tank top dan lain-lain. Selain itu, pilihan cara pembayarannya pun banyak, kalau jodoh.. kamu juga bisa dapat promo diskon dan harga spesial pas belanja di sana, loh.

3 Comments

  1. Kaos salah satu pakaian yang enak dipakai di berbagai acara. Apalagi kalau dibuat dari bahan yang mudah menyerap keringat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *