Di era digital seperti sekarang, koneksi internet yang cepat dan stabil bukan lagi sekadar kebutuhan, tapi sudah menjadi bagian penting dalam berbagai aktivitas mulai dari bekerja, streaming, hingga bermain game. Nah, berbicara soal internet, pernah dengar tentang router gaming?
Banyak yang bertanya-tanya, apa sih bedanya router gaming dengan router biasa? Apakah benar-benar memberikan pengalaman yang lebih baik, atau hanya sekadar gimmick? Supaya nggak salah pilih, yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini!
Contents
Perbedaan Router Gaming dan Router Biasa
1. Kecepatan dan Latensi Jaringan
Salah satu perbedaan paling mencolok antara router gaming dan router biasa adalah kecepatan dan latensi (keterlambatan dalam komunikasi jaringan) yang ditawarkan. Router gaming biasanya dirancang untuk menangani aktivitas yang membutuhkan kecepatan tinggi dan latensi rendah, seperti bermain game online.
Router ini dilengkapi dengan teknologi Quality of Service (QoS) yang memungkinkan pengguna untuk mengatur prioritas koneksi internet. Ini sangat berguna saat bermain game, karena router gaming memastikan bahwa koneksi game mendapat prioritas lebih tinggi dibandingkan dengan perangkat lain yang terhubung.
Di sisi lain, router biasa umumnya memiliki kecepatan standar yang cukup untuk kegiatan sehari-hari seperti browsing, streaming video, dan menggunakan media sosial. Namun, router biasa mungkin tidak memiliki kemampuan untuk mengelola latensi rendah atau kecepatan tinggi yang dibutuhkan untuk pengalaman bermain game yang mulus.
2. Kinerja untuk Penggunaan Secara Bersamaan
Jika kamu tinggal di rumah dengan banyak perangkat yang terhubung ke jaringan Wi-Fi, router gaming bisa menjadi pilihan yang lebih baik. Router gaming sering kali memiliki lebih banyak jalur dan antena untuk mendistribusikan bandwidth secara lebih efisien ke perangkat yang terhubung. Ini berarti router gaming lebih dapat diandalkan dalam situasi dengan banyak perangkat yang terhubung pada saat bersamaan.
Namun, agar jaringan tetap stabil, pastikan bahwa instalasi kabel listrik di rumahmu dilakukan dengan baik. Kabel listrik yang berkualitas dapat membantu memastikan distribusi daya yang stabil ke perangkat jaringan, termasuk router. Router biasa, meskipun cukup untuk rumah dengan sedikit perangkat yang terhubung, bisa mengalami penurunan kecepatan dan kinerja saat ada banyak perangkat yang menggunakan jaringan secara bersamaan.
3. Fitur Tambahan pada Router Gaming
Router gaming biasanya dilengkapi dengan berbagai fitur tambahan yang tidak ditemukan pada router biasa. Salah satunya seperti fitur “Game Mode” yang mengoptimalkan jaringan untuk permainan, atau teknologi MU-MIMO (Multi-User, Multiple Input, Multiple Output) yang memungkinkan beberapa perangkat berkomunikasi dengan router secara bersamaan, tanpa mengurangi kinerja.
Kedua fitur tersebut adalah keunggulan router gaming. Bahkan di beberapa model juga dilengkapi juga dengan port Ethernet khusus untuk gaming, yang memungkinkan koneksi kabel lebih stabil.
Sementara itu, router biasa, biasanya memiliki fitur dasar yang cukup untuk kebutuhan sehari-hari, seperti Wi-Fi dual-band atau Wi-Fi 6 pada model terbaru. Agar router gaming atau router biasa dapat berfungsi dengan optimal, Kamu mungkin perlu mengonfigurasi pengaturan jaringan secara manual. Jika tidak terbiasa dengan pengaturan tersebut, kamu dapat mencari jasa setting router mikrotik yang dapat membantu mengonfigurasi jaringan dengan lebih efisien.
4. Harga Router Gaming Cenderung Lebih Mahal
Perbedaan yang jelas lainnya antara router gaming dan router biasa adalah harga. Router gaming umumnya lebih mahal daripada router biasa.
Hal ini karena router gaming menawarkan teknologi canggih dan fitur-fitur tambahan yang meningkatkan pengalaman pengguna, terutama bagi gamer. Jika kamu seorang gamer yang serius, mungkin menganggap investasi pada router gaming akan sebanding dengan keuntungannya, terutama untuk meningkatkan pengalaman bermain game.
Namun, jika kebutuhan internetmu terbatas pada browsing, streaming, dan pekerjaan sehari-hari lainnya, router biasa sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan tersebut tanpa harus mengeluarkan biaya yang lebih besar.
5. Desain dan Penampilan
Router gaming sering kali memiliki desain yang lebih futuristik dan mencolok, dengan banyak antena dan pencahayaan RGB yang dapat disesuaikan. Desain ini bertujuan untuk menarik perhatian para gamer yang ingin perangkat mereka terlihat keren.
Router gaming juga sering dirancang lebih besar dan lebih berat dibandingkan dengan router biasa, yang umumnya memiliki desain yang lebih sederhana dan kompak.
Sementara router biasa, umumnya memiliki desain yang lebih minimalis dan tidak terlalu menonjolkan fitur estetika. Ini bisa lebih cocok bagi mereka yang tidak terlalu memperhatikan penampilan perangkat mereka.
Memilih Router yang Cocok untuk Kebutuhanmu
Memilih antara router gaming dan router biasa sebenarnya tergantung pada kebutuhan dan anggaran yang kamu miliki. Kalau kamu seorang gamer yang sering main game online, router gaming dengan fitur khusus seperti QoS (Quality of Service), kecepatan tinggi, dan latensi rendah bisa memberikan pengalaman bermain yang lebih mulus.
Tapi kalau kebutuhan internetmu hanya untuk browsing, streaming, atau pekerjaan sehari-hari, router biasa sudah cukup dan tentu lebih ramah di kantong.
Sebelum memutuskan, pertimbangkan juga jumlah perangkat yang terhubung, kecepatan internet yang dibutuhkan, serta anggaran yang tersedia. Dengan memahami perbedaan antara keduanya, kamu bisa memilih router yang paling pas untuk kebutuhanmu!